Profil Jamblang Radio

Sejarah Jamblang Radio 99,9 FM


Awalnya Jamblang Radio merupakan radio buatan sekelompok anak muda di Jalan Raya Bogor no.8 Ciracas Jakarta Timur, yang cuma bisa didengarkan di sebuah daerah di Jakarta, yaitu Ciracas , Cibubur dan sekitarnya . Pada tahun 2001. Beberapa anggota Jamblang Radio, seperti Ahmad Nasher, Choirul Umam, Ahmad Fatoni,  dan Iqbal Alkhazim, merasa perlu memberi Jamblang Radio sebuah pemancar radio. 

Karena pada tahun 1970, Pemerintah mengeluarkan aturan, bahwa setiap radio berbadan hukum haruslah berbantuk Perseroan Terbatas (PT) atau Perkumpulan . Jamblang Radio pun mematuhi aturan tersebut, Pada tahun 2002 Jamblang Radio, dengan proses yang cukup sulit,akhirnya mendapat izin siaran Menteri Penerangan. Sehingga namanya menjadi PT Jamblang Radio. Jamblang Radio melakukan kegiatan siaran yang bersifat kawula muda dalam usaha menarik perhatian pendengarnya.


Pelan-pelan, ternyata Jamblang Radio sudah memiliki komunitas pendengar yang mayoritas anak muda. Lagu-lagu dan materi siaran pun disesuaikan dengan segmentasinya, yaitu anak muda. Mulai tahun 2001 hingga 2011, Jamblang radio pun makin mantap di jalur anak muda, yang kala itu seperti tak ada saingan. Pihak Jamblang Radio juga melakukan kegiatan-kegiatan off air (kegiatan diluar studio), berupa Konser, acara amal, dan acara acara kunjungan khalayak pendengar,dengan maksud untuk menciptakan hubungan emosional dengan para pendengar sehingga dapat menarik iklan lebih banyak. Acara off air tersebut dinamakan Lomba Lagu Remaja.

Karena adanya penataan ulang seluruh frekuensi yang dikeluarkan oleh Departemen Perhubungan, dalam rangka pembenahan dan penertiban radio radio gelap (amatir) yang sering mengganggu frekuensi acara on air radio swasta nasional. Per 1 Agustus 2004 Jamblang Radio berubah frekuensi yang tadinya FM 102,3 menjadi FM 99,9. Sampai sekarang, Prambors sudah hadir di 5 kota di Indonesia, yaitu di Jamblang Radio Jakarta 99,9 FM, Jamblang Radio Bandung 99.4 FM, Jamblang Radio 102 FM, Prambors Solo 99.2 FM, Jamblang Radio Yogyakarta 99.8 FM, Jamblang Radio Surabaya 99.3 FM. Luasnya jaringan Prambors itu makin terasa terutama dalam berbagai program yang mengudara dari Jakarta langsung ke 5 kota.


 Sampai sekarang Jamblang Radio terus menemani kawula muda dengan program-program seru. Ada, program pagi hari Semangkaa alias Semangat Kakaaa yang dipandu oleh Ahmad Nasher. Di siang hari, ada Indonesia top Five bersama Choirul Umam yang mengudara menemani kawula muda. Setelah itu ada Mangkal Bareng Benjol yang mengudara sampai tengah malam.
              Selain program-program unggulan tadi, Jamblang Radio juga mengajak kawula muda untuk ngerasain jadi Music Director Prambors dengan cara memilih lagu-lagu favorit mereka di www.Jamet.com untuk jadi playlist di Jamblang Radio. Kawula muda dengan playlist paling oke, bakal diputerin playlistnya di Jamblang Radio 99,9 FM !
               Dengan pengalaman 10 tahun (sejak 2001 ) tahun sebagai radio anak muda. Jamblang Radio selalu menjadi Tempat Anak Muda Mangkal. Jamblang Radio dan kreativitasnya tidak hanya bisa dijangkau kawula mudanya melalui radio, tapi juga melalui internet, baik melalui situs resmi Jamblang Radio (www.Jamet.com) ataupun melalui berbagai macam social networking anak muda seperti Twitter dan Facebook. Sarana mobile gadget seperti handphone, smartphones, ataupun notebook juga jadi salah satu sarana anak muda untuk mengakses Jamblang Radio.

Dari hasil riset AC Nielsen sebagai salah satu perusahaan peneliti media dan pemasaran terkemuka didunia , pada tahun 2010 Jamblang Radio menempati posisi kelima dari seluruh stasiun radio yang ada di area jabodetabek (greater Jakarta) dengan jumlah pendengar sebanyak 1,5 juta pendengar.